pelantar.id – Sebanyak 37 orang terdiri 11 orang calon Taruna AAL, 20 orang calon Bintara Pria Gelombang I dan 6 orang Calon Bintara Wanita mengikuti Sidang Penentuan Akhir Daerah (Pantuhirda) yang dilaksanakan Panitia Daerah Penerimaan Prajurit TNI AL Kepulauan Riau (Kepri) di Aula Yos Sudarso Markas Komando, Jalan Yos Sudarso No,1 Batu Hitam, Tanjungpinang, Rabu (6/6).

Para calon Kowal menjalani sidang akhir di Lantamal IV. PELANTAR.ID/Penlantamal IV

Komandan Pangkalan Utama Angkatan Laut (Danlantamal) IV Laksamana Pertama TNI R. Eko Suyatno selaku Ketua Panitia Daerah memimpin langsung jalannya sidang Pantuhir Daerah Calon Taruna AAL dan Bintara PK Pria/Wanita TNI AL Gelombang I.

Pada kesempatan tersebut Danlantamal mengatakan, sebagai salah satu fungsi strategis, kegiatan ini merupakan momen penting untuk mendapatkan sumber daya manusia yang berkualitas untuk dibentuk dan dikembangkan menjadi prajurit yang professional, bermoral dan berani. Karenanya hanya prajurit yang memiliki integritas karakter dan jati diri yang kokoh yang dapat meningkatkan performa TNI AL di masa yang akan datang.

Lebih lanjut dikatakan Danlantamal IV, seleksi daerah yang telah dilaksanakan selama beberapa minggu ini dan bahkan pada Bulan Ramadan, telah diupayakan untuk menemukan bibit calon Sumber Daya Manusia yang handal semata-mata untuk kebutuhan organisasi TNI AL di masa mendatang.

Sidang Pantuhirda tersebut dihadiri Wadan Lantamal IV, Asisten Intelijen dan Asisten Personel Danlantamal IV, Kadiskes dan Kadismipers Lantamal IV serta panitia penerimaan Prajurit TNI AL Tahun 2018.

Joko Sulistyo

Sumber Rilis Penlantamal IV