Pelantar.id – Baru-baru ini Adele mengejutkan para penggemarnya dengan penampilan yang baru. Sebuah foto beredar, Adele mengenakan pakaian olahraga dengan tampilan lebih ramping dari sebelumnya. Benarkah sosok itu adalah Adele?
Sebuah situs paxesix menyebut, di foto itu Adele terlihat menggunakan pakaian yang sangat pas dengan tubuhnya. Penyanyi “Hello” itu difoto saat meninggalkan gym di LA minggu lalu, mengenakan pakaian atletik serba hitam dengan sepatu hitam yang serasi.
Adele berhasil menurunkan berat badannya secara drastis. Ia kehilangan berat badan hingga 100 pound atau setara 40 kg. Perubahan penurunan berat badan Adele sudah terlihat saat ia menghadiri pesta ulang tahun Drake pada bulan Oktober.
Dia kemudian menghadiri pesta Natal di pantai di Anguilla pada bulan Januari dan yang terbaru difoto di pesta Oscar tahun 2020.
Adele memiliki alasan mengapa ia perlu melakukan transformasi itu. Dikutip dari yourtango.com Adele sempat mengatakan dia ingin berkomitmen membuat banyak perubahan dan belajar untuk mencintai dirinya sendiri.
Dia mengubah dirinya juga karena alasan ingin menjadi ibu yang paling sehat.
Bagaimana Adele bertranformasi?
Dilansir dari Daily Mail, rahasia penampilan terbaru Adele adalah pada olahraga yang dijalani rutin bersama salah satu teman baiknya, Ayda Fields. Ia ternyata mengikuti kelas pilates di Reformer Pilates.
Senam pilates adalah sejenis olahraga mirip yoga atau lebih modern dari yoga. Pilates pertama kali dikembangkan pada sekitar abad 20-an oleh seorang atlet veteran asal Jerman bernama Joseph Pilates. Senam ini sebagai bentuk latihan fisik yang berfokus pada rehabilitasi dan penguatan tubuh.
Selain itu, sumber lain mengatakan bahwa Adele telah mengikuti Sirtfood Diet. Program diet yang terkenal di Inggris. Diet sirtfood (dari sirtuin) adalah pola makan yang merekomendasikan penganutnya untuk mengonsumsi makanan tinggi sirtuin.
Diet ini membatasi asupan kalori hingga 1.000 kalori. Dalam program itu, Adele mengkonsumsi makanan dengan kandungan sirtuin seperti cokelat hitam, anggur merah, dan jus hijau.