pelantar.id – Apple Inc tampaknya serius ingin memproduksi Iphone berteknologi 5G dalam waktu dekat. Pasalnya perusahaan ini telah meminta suplier untuk memproduksi sekitar 75 juta iPhone 5G untuk akhir tahun ini.
Produksi Iphone 5G akan berbarengan dengan model Apple Watch baru, iPad Air baru dan HomePod yang lebih kecil, seperti yang diberitakan Bloomberg News pada Selasa lalu.
Bulan depan, dikabarkan Apple ingin meluncurkan empat model iPhone baru dengan kecepatan nirkabel 5G, desain yang berbeda, dan pilihan ukuran layar yang lebih luas.
Apple berharap generasi Iphone berikutnya akan mencapai pengiriman hingga 80 juta unit pada tahun 2020.
Saat ini Apple juga mempersiapkan iPad Air baru dengan layar seperti iPad Pro edge-to-edge, dua versi Apple Watch baru dan headphone over-ear pertama di luar merek Beats.
Disebut Reuters, perusahaan ini juga dikabarkan telah mengembangkan box Apple TV baru dengan prosesor yang lebih cepat. Sayangnya Apple tidak segera menanggapi permintaan komentar Reuters.
reuters