Pelantar.id – Seorang bayi prematur bernama Peyton Maguire didiagnosis terjangkit virus corona pada usia tiga minggu. Peyton dengan berat hanya 1,5 kg, menjadi pasien termuda di Inggris yang terpapar virus itu.
Bayi Peyton dilahirkan pada 26 Maret dari seorang ibu bernama Tracy Maguire. Sang Ibu diberitahu penyebabnya bahwa dia mungkin mengalami pre-eklampsia selama pemeriksaan rutin dan langsung dibawa ke Rumah Sakit Umum Wishaw di Lanarkshire.
Tracy tidak tahu jika dirinya tengah sakit – dan langsung dibawa ke rumah sakit. Dia baik-baik saja, namun terpapar virus corona.
Di minggu-minggu pertama, selama Peyton menikmati mandi, dia mulai menunjukkan gejala-gejala ringan – seperti batuk dan sedikit tersengal, hampir tidak terdeteksi.
“Ini pertama kalinya saya melihat bayi saya menangis seperti itu,” katanya. “Saya memeluknya, saya menangis dan kami hanya berusaha saling menguatkan.” kata Tracy dikutip dari BBC Indonesia.
Berangsur Pulih
Peyton pun diberi steroid untuk membantu memperkuat paru-parunya dan dirawat dengan “luar biasa” oleh para perawat yang menangani persalinan di hari-hari setelah didiagnosis terpapar virus.
Setelah mendapatkan perawatan intensif dari rumah sakit Peyton pulih. Tracy dan bayinya keluar dari RS pada hari Senin (20/4) dan kini sang ayah bisa menggendong untuk pertama kalinya sejak meninggalkan rumah sakit.
BBCindonesia