pelantar.id – Bioskop di Indonesia akan dibuka kembali pada tanggal 29 Juli 2020. Gabungan Pengelola Bioskop Seluruh Indonesia (GPBSI) telah mengumumkan Rabu, (8/7/2020).

Manajemen bioskop tetap harus mempersiapkan protokol kesehatan selama new normal atau sebelum biokop dibuka.

Dikutip dari tempo.co, Ketua GPBSI, Djonny Syafruddin pada siaran pers hari Rabu mengatakan GPBSI yang terdiri gabungan pengelola Cinema XXI, CGV, Cinepolis, Dakota Cinema, Platinum, dan New Star Cineplex, telah menyetujui untuk menyiapkan protokol kesehatan dalam beberapa minggu ke depan.

Persiapan tersebut juga termasuk pemberian pelatihan internal untuk penerapan protokol kenormalan baru kepada seluruh karyawan di bioskop.

Lanjut Djonny, rencana pembukaan bioskop tersebut merupakan pertimbangan atas Keputusan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor HK.01.07/Menkes/382/2020, serta Surat Keputusan Bersama (SKB) Menteri Pendidikan dan Kebudayaan dan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif / Kepala Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Nomor 02/KB/2020.

Dia juga mengatakan jadwal pembukaan bioskop bersifat tentatif dan dapat berubah jika penularan Covid-19 terus meningkat.