
Pelantar.id- Gelaran Pasar Rame volume VII yang digagas Sama Dengan Production berhasil menyedot perhatian warga Batam. Berlangsung di Imperium Super Block, Batamkota, Sabtu dan Minggu (6-7 April) ini dipadati ratusan pengunjung.
Mengusung tema Express Your Self, Pasar Rame VII menyuguhkan berbagai macam hiburan seperti loka karya seni lukis, musik, hingga menggandeng komunitas motor juga reptil.
Salah satu penggagas Pasar Rame, Anggrek mengatakan, pihaknya juga menyediakan 178 tenant yang diisi oleh jajanan kuliner serta produk kreatif Batam. Dibangun atas dasar kolektif, festival seni ini diharapkan mampu mengangkat industri kreatif di Batam.

“Penyelenggaraan Pasar Rame sendiri memang bertujuan sebagai wadah industri kreatif dan komunitas yang ada di Batam. Alhamdulillah dari Pasar Rame pertama sampai sekarang, animo pengunjung luar biasa rame,” ungkapnya.
Anggrek menambahkan, Pasar Rame sendiri merupakan event yang dikhususkan bagi pelaku industri kreatif dan seniman yang ada di Batam. Ia mengakui, pihaknya bahkan selektif memilih produk yang akan dijajakan di tenant.
“Selektif karena jangan sampai ada tenant yang menjual produk yang sama dalam event ini, biar lebih variatif sih maksudnya. Karena Pasar Rame ini memang dari kita dan untuk kita semua,” tambahnya.
Rencananya, Pasar Rame akan rutin digelar tiga hingga empat kali dalam setahun. Untuk itu, dalam setiap gelarannya pun akan diusung tema yang berbeda-beda. Selain itu, tenant-tenant yang tersedia juga akan diisi oleh berbagai macam produk industri kreatif baru dan beda di setiap gelarannya.
Seperti yang terlihat di Pasar Rame VII kemarin, terdapat tenant yang diisi oleh Idham Ahmad dari Johor Bahru, Malaysia. Pria yang juga akrab disapa Am ini menjajakan Civilian Brand, produk apparel atau pakaian serta pernak-pernik pecinta olahraga sepeda BMX Freestyle.
Am mengaku bahwa segala hal yang berkaitan dengan produknya, ia ciptakan sendiri.
“Mulai dari design, ukuran, pemilihan barang, semua saye ciptakan sendiri,” kata dia dengan logat Melayu.
Am sendiri mengapresiasi gelaran Pasar Rame VII kali ini. Menurutnya, event seperti Pasar Rame amat membantunya dalam memasarkan produk keluaran Civilian Brand. Untuk itu ia berharap Pasar Rame terus rutin digelar sepanjang tahunnya.
Seluruh produk keluaran Civilian Brand pun dapat dilihat dan dibeli di akun instagram resminya di @civilianbrand.
Pasar Rame VII pun ditutup dengan penampilan berbagai band indie lokal seperti Rissau, Tiga Belas Tiga, dan Midnight Clay yang menghentak panggung dan seolah menghipnotis pengunjung dengan lantunan musiknya.