pelantar.id – Kota Batam, Kepulauan Riau (Kepri) menjadi tuan rumah event The Best Street Food Fiesta 2019. Pesta kuliner tiga negara yakni Indonesia, Thailand, dan Malaysia itu akan digelar di Batam View Resort, Sabtu (2/3/19) mulai pukul 17.00 WIB.
Kepala Dinas Pariwisata Batam, Ardiwinata mengatakan, event ini akan memamerkan produk kuliner khas dari tiga negara tersebut. Ia optimistis kegiatan ini akan mampu menarik wisatawan mancanegara dan domestik datang ke Batam.
“Sangat pas ya, Batam kan sangat dekat dengan Singapura dan Malaysia. Kami yaknin pameran kuliner ini bisa mendatangkan wisatawan baik nusantara maupun mancanegara,” katanya, Selasa (26/2/19).
Menurut Ardi, Batam memang masih berharap banyak dari wisatawan Singapura dan Malaysia. Setiap akhir pekan, ada ratusan turis yang masuk dari kedua negara itu melalui beberapa pintu masuk di Batam.
Karena itu, Batam yang didukung Kementerian Pariwisata, swasta serta asosiasi pelaku pariwisata akan terus menggelar event dan atraksi pariwisata agar kunjungan wisatawan ke Batam lebih banyak. Berbagai event yang dilaksanakan juga untuk mengenalkan Batam lebih luas ke masyarakat internasional, bukan hanya Singapura dan Malaysia.
Pesta kuliner tiga negara tersebut, lanjut Ardi, dipastikan akan memanjakan para pengunjung lantaran banyaknya jenis kuliner yang disajikan. Dari Indonesia, bakal ada gado-gado, ikan bakar, ayam penyet dan makanan khas lainnya.
Sedangkan dari Malaysia dan Thailand akan menyugughkan makanan khas mereka seperti es kacang, fried koay teow, thai hor fun, pandan chicken, dan lainnya.
Mengutip Antara, Asisten Deputi Bidang Pemasaran I Regional I Kemenpar, Dessy Ruhati mengatakan, Batam menjadi surga kuliner karena daerah itu dihuni beragam etnis yang membawa cita rasa masakan berbeda.
“Kekayaan kuliner itulah yang kemudian memunculkan event The Best of Street Food tanggal 2 Maret nanti. Ini bukan hanya untuk mengenalkan jenis-jenis makanan favorit, tetapi sekaligus untuk menarik wisatawan ke Batam,” kata dia.
Deputi Bidang Pengembangan Pemasaran I Kemenpar, Rizky Handayani berharap akan banyak pengunjung yang datang untuk mengenal dan mencicipi menu favorit dari ketiga negara.
“Harapannya, event tersebut sukses besar sehingga bisa dilanjutkan lagi tahun depan. Kami sangat mendukung gelaran seperti ini karena selalu ada potensi untuk menarik wisatawan,” ujarnya.
*****
Foto: Wisatawan mancanegara menikmati kuliner khas daerah di event Sail Kepulauan Anambas 2018. (Dispar Anambas)