pelantar.id – Pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Tanjungpinang, Kepulauan Riau, Syahrul-Rahma dan  Lis Darmansyah-Maya Suryanti, sama-sama mengklaim memenangi pertarungan Pemilihan Wali Kota (Pilwako) Tanjungpinang 2018. Klaim tersebut didasari hasil penghitungan masing-masing tim pemenangan.

Ketua Tim Pemenangan Syahrul-Rahma, Ade Angga mengatakan, klaim kemenangan itu didasarkan pada hasil hitung cepat real count tim, dimana pasangan Syahrul-Rahma memperoleh 50,57 persen sedangkan Lis-Maya mendapat 44,47 persen suara. Menurut Ade, hasil tersebut tak jauh beda dengan hitung cepat (quick count) pihaknya yang menunjukkan raihan suara sebesar 51,1 persen untuk pasangan Syahrul-Rahma dan 48,9 persen bagi pasangan Lis-Maya.

“Penghitungan real count kami lakukan dengan data C1 yang dikumpulkan dari setiap tempat pemungutan suara (TPS), sedangkan quick count dari hasil pantauan tim di lapangan,” kata Ade Angga di Posko Pemenangan Syharul-Rahma, Tanjungpinang, Rabu (27/6).

Menanggapi hasil tersebut, Syahrul mengucap syukur kepada Tuhan dan berterima kasih kepada seluruh masyarakat Tanjungpinang yang sudah mendukung pasangan Syahrul-Rahma pada Pilwako Tanjungpinang 2018 ini. Ia mengajak seluruh pendukungnya agar tetap mengawal hasil penghitungan suara sampai pengumuman resmi dari KPU Tanjungpinang.

“Semua ini berkat izin Allah SWT, dan kerja keras kita semua,” katanya.

Sementara, Tim Pemenangan Lis-Maya juga mengklaim sudah menghitung 187 data C1 yang diperoleh dari setiap saksi yang bertugas di masing-masing TPS. Hasilnya, pasangan yang diusung PDI Perjuangan, Demokrat, PPP dan PKPI ini memperoleh 51,72 persen, unggul dari pasangan Syahrul-Rahmah yang mendapat 48,28 persen suara.

Ketua Bapilu PDIP Tanjungpinang, Syahrial mengajak seluruh pendukung pasangan Lis-Maya bersama-sama terus mengawal proses penghitungan suara.

“Sejauh ini, pasangan Lis-Maya unggul. Kami mendapat 51,72 persen sedangkan mereka (Syahrul-Rahma) mendapat 48,28 persen,” katanya.

Penulis : Albar
Editor : Yuri B Trisna