pelantar.id – Salah satu diva terbaik Indonesia, Rossa, serta Republik Band siap menggoyang Batam, Sabtu (8/12/18). Warga Batam akan diajak bernyanyi bersama di konser Wonderful Fest yang digelar di Gedung Sumatera Convention Batam tersebut. “Ini konser besar, sudah pasti spektakuler. Targetnya jelas. Pengaruh musik Indonesia terasa begitu kuat di Singapura dan Malaysia. Apalagi Rossa sering mengelar konser tunggal di dua negara tersebut. Dan semuanya sukses. Ini peluang kita menarik wisatawan dari dua negara itu ke Batam,” kata Plt Deputi Bidang Pemasaran I Kementerian Pariwisata, Ni Wayan Giri Adnyani dalam keterangan tertulis, Sabtu (1/12/18). Giri mengaku paham dengan keinginan market Singapura dan Malaysia. Jelang pergantian tahun, biasanya para wisatawan itu mencari destinasi wisata akhir tahun. “Ini komitmen kita untuk terus menggelar atraksi wisata di perbatasan. Marketnya cukup besar untuk mendatangkan wisman ke Batam,” ujarnya. Menteri Pariwisata (Menpar) Arief Yahya pun mendukung perhelatan tersebut. Baginya, Batam punya modal yang sangat kuat karena akses yang mudah dan jaraknya dengan Singapura dan Malaysia, tak lebih dari 30 menit naik feri. “Makin banyak aktivitas event, makin sering orang Singapura dan Malaysia menyeberang ke Batam,” jelas Arief. Asisten Deputi Bidang Pemasaran I Regional I Kementerian Pariwisata Masruroh mengatakan, Malaysia dan Singapura merupakan target potensial sektor pariwisata Indonesia. Apalagi Malaysia dan Singapura secara budaya sangat dekat karena berasal dari satu rumpun Melayu. Bahkan banyak penyanyi Indonesia yang digandrungi di kedua negara tersebut. “Batam kan masuk program crossborder tourism. Jadi tidak cuma wisata alam, sport tourism dan MICE saja yang kita support. Wisata berbalut musik juga ikut kami dukung. Jangan ragu datang ke Batam, pasti mengasyikkan,” kata dia.       Sumber : Detik.com