pelantar.id – Facebook baru saja meluncurkan platform pembayaran untuk media sosial atau Facebook Pay. Plaform yang sama juga akan difungsikan untuk alat pembayaran dijejaring media sosial seperti Messenger, WhatsApp dan Instagram.

Melalui platform ini, memungkinkan pengguna untuk menstranfer dana antar kontak di media sosial mereka.

Selang dari peluncuran Facebook Pay, Facebook juga mempersiapkan fitur sistem pembayaran untuk WhatsApp atau WhatsApp Pay dalam waktu dekat.

Pengembangan pembayaran WhatsApp dalam enam bulan akan berjalan di India, Filipina, Brazil dan termasuk di Indonesia.

Tahun 2018, WhatsApp Pay sebenarnya sudah pernah diujikan di India. Namun penerapannya ditunda karena faktor teknis perizinan di sana.

Facebook mencoba menciptakan sistem pembayaran di WhatsApp lebih cepat secepat pengiriman foto di WhatsApp.

Akses pembayaran ini berlaku dalam versi beta di mana pengguna dapat mengakses antarmuka pembayaran dari lampiran, mengatur jumlah dan memasukkan PIN mereka untuk mengirim uang secara instan.

Selain itu, pengguna dapat memilih rekening bank mana untuk mengirim dan menerima uang atau berdasarkan sistem Unified Payments Interface (UPI) yang digunakan WhatsApp.