pelantar.id – Pendaftaran Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi (SNMPTN) 2019 mulai dibuka hari ini, Senin (4/2/19). Bagi siswa yang ingin mendaftar, berikut sejumlah syarat yang harus dipenuhi.

Mengutip laman http://www.snmptn.ac.id, siswa yang bisa mendaftar adalah siswa yang memenuhi kriteria pemeringkatan oleh Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT). Siswa hanya diperbolehkan memilih dua program studi (prodi) dalam satu Perguruan Tinggi Negeri (PTN) atau dua PTN.

Prodi pada PTN yang dipilih pertama, menjadi prioritas pilihan pendaftar. Dengan demikian, pendaftar akan diseleksi di PTN tersebut.

Jika pendaftar tidak lulus pada pilihan pertama, akan diikutkan di pilihan keduanya.

Untuk penjelasan persyaratan lebih detail, termasuk daftar prodi dan daya tampung SNMPTN 2019,  siswa dapat melihatnya di laman http://www.snmptn.ac.id.

Panitia SNMPTN menyebutkan, proses seleksi dilakukan dengan menggunakan nilai rapor dan prestasi-prestasi siswa lainnya yang relevan dengan prodi yang dipilih. Rekam jejak dan kinerja sekolah juga masuk dalam pertimbangan.

Pendaftaran SNMPTN 2019 akan dilaksanakan mulai  4 sampai 14 Februari 2019. Hasil seleksi akan diumumkan pada 23 Maret 2019.

*****