pelantar.id – Dua maskapai penerbangan yakni Garuda Indonesia, dan
Sriwijaya Air memberi diskon harga tiket hingga 70 persen. Diskon tersebut berlaku mulai 26 Januari sampai 1 Februari 2019.
Pemberian potongan harga besar-besaran ini dalam rangka peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-70 Garuda Indonesia. Penawaran fantastis ini diberikan untuk 1.000 kursi penerbangan pada rute-rute favorit, pada periode perjalanan 26 Januari hingga 15 Desember 2019.
“Penawaran khusus ini merupakan bagian dari komitmen kami sebagai National Flag Carrier dalam memberikan value added atas pilihan masyarakat menggunakan layanan kami,” ujar Direktur Utama Garuda Indonesia, Ari Askhara dilansir dari CNNIndonesia.com, Sabtu (26/1/19).
Rute-rute penerbangan domestik Garuda Indonesia Group (pengelolaan Sriwijaya Air berada di bawah Garuda Indonesia) yang mendapatkan diskon hingga 70 persen di antaranya, Denpasar, Aceh, Padang, Surabaya, hingga Yogyakarta. Sedangkan luar negeri antara lain, Tokyo, dan Shanghai.
Maskapai lain yang berada di bawah pengelolaan Garuda Indonesia yakni Citilink juga tak mau ketinggalan. Bedanya, Citilink menawarkan diskon hingga 30 persen.
“Promo ini tidak berlaku bagi pembelian tiket grup. Sementara proses refund, revalidasi, dan perubahan jadwal akan mengacu pada aturan Garuda Indonesia sesuai sub-class tiket penerbangan dengan aturan terkait lainnya,” kata dia.
Selain diskon tiket pesawat hingga 70 persen, Garuda Indonesia juga memberikan diskon penukaran poin GarudaMiles hingga 70 persen, GarudaMiles Tier Upgrade, hingga potongan harga untuk fasilitas Garuda Indonesia travel insurance.
Syarat dan ketentuan promo diskon tiket Garuda Indonesia
- Periode pembelian: 26 Januari-1 Februari 2019
Periode perjalanan: 26 Januari-15 Desember 2019.
- Pembelian tiket dapat diakses melalui saluran penjualan aplikasi mobile, website, dan contact center.
- Berlaku untuk seluruh rute domestik dan internasional (kecuali Timur Tengah).
- Berlaku untuk pembelian tiket sekali jalan dan pergi-pulang.Tidak berlaku untuk tiket grup.
Blackout dates : - Domestik: Sesuai ketersediaan kursi.
- Shanghai: 30 Januari – 10 Februari 2019.
- Tokyo: 30 Maret-7 April 2019, 26 April-6 Mei 2019, 3 Agustus-26 Agustus 2019, dan 14-23 September 2019.
*****